Jumat, 11 Juli 2014

Penyerahan Sertifikat RSPO Gapoktan Tanjung Sehati, Merangin

Keberhasilan Gapoktan Tanjung Sehati dalam mendapatkan sertifikat RSPO patut menjadi contoh bagi seluruh petani Kelapa Sawit khususnya di Jambi. Karena siapa yang bisa menyangka sekumpulan petani-petani berhasil meraih sertifikasi taraf Internasional, menjadikan mereka yang kedua di Indonesia yang meraihnya setelah Petani di Ukui, Provinsi Riau.

Dengan di raihnya sertifikasi ini artinya adalah pola budidaya perkebunan kelapa sawit Gapoktan Tanjung Sehati di akui dunia Internasional telah memenuhi standar yang ditetapkan, seperti Ramah Lingkungan, Menaati Peraturan, Peduli Sosial dan prinsip Transparansi serta standar-standar lain yang tertuang dalam Prinsip dan Kriteria (P&C) RSPO.

Penyerahan yang secara langsung di berikan oleh Bpk. Dr. Asril Darussamin sebagai perwakilan RSPO Indonesia di Kantor Dinas Perkebunan Provinsi Jambi pagi hari tanggal 11 Juli 2014 menjadi catatan sejarah tersendiri bagi pengurus Gapoktan Tanjung Sehati.




Kadis Perkebunan Bpk. Budidaya mengatakan kegembiraanya atas keberhasilan Gapoktan ini karena menjadi yang pertama di Jambi, lalu yang ke dua di Indonesia. "Ini patut menjadi contoh buat petani-petani lain, dan siap-siap ya Gapoktan Tanjung Sehati untuk di kunjungi yang lain untuk belajar" ucap pak Budidaya dalam sambutannya.

Pak Asril yang bersedia datang langsung ke Jambi walau banyak kesibukanya mengungkapkan kegembiraanya sekaligus memberikan perhatian khusus bahwa PR petani masih banyak. "Saya pertama kali datang ke tempat mereka tahun 2009 alhamdulillah cita-citanya hari ini terwujud, tapi harus di ingat setelah mendapatkan ini bukan berarti pekerjaan selesai, malah lebih berat karena ini harus di pertahankan dan di tingkatkan, setiap tahun akan di audit terus" ungkap pak Asril.



Pak Jalal Sayuti mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak-pihak yang telah mendukung terutama Yayasan Setara Jambi yang selama ini sangat tekun dan sabar membina kami, serta teman-teman Fasda dan dinas perkebunan. Tidak lupa juga kepada Perusahaan PT. SAL 1 yang berada dan berdampingan dengan kami.

Dalam kegiatan ini Gapoktan Usaha Berkat Desa Pulau Pauh dan Gapoktan Merlung Mandiri Desa Merlung sengaja di undang untuk menyaksikan penyerahan tersebut, dengan tujuan agar bisa menjadikannya sebagai motivasi untuk juga dapat meraih prestasi seperti apa yang telah di capai oleh Gapoktan Tanjung Sehati.

Penulis : Jon Tanjung

Jumat, 04 Juli 2014

Pembentukan Gapoktan Merlung Mandiri Desa Merlung

Minggu 22 Juni adalah Hari bersejarah bagi Gapoktan Desa Merlung, karena pada hari tersebut telah resmi didirikan Gapoktan Merlung Mandiri melalui Musyawarah kelompok tani yang ada di Desa Merlung.

Acara yang di hadiri oleh perangkat desa serta pembina PUAP dari Kabupaten Tanjab Barat serta Ketua BP3K Merlung serta Hadir juga salah satu Anggota Dewan dari Kab. Tanjab Barat pak Alamsyah.



Pak Alamsyah dalam sambutannya sangat berharap Gapoktan ini bisa menjadi motor dalam mensejahterakan petani di Desa Merlung, Karena gerakan Gapoktan di desa-desa tetangga seperti Desa Pulau Pauh sudah lebih dulu maju. "Kita harus belajar banyak dari Gapoktan desa Pulau Pauh, walaupun mereka jauh di dalam tetapi bisa maju, Saya saja membeli Kecambah Sawit numpang dengan mereka karena mereka membeli langsung ke PPKS Medan" tambah pak Alamsyah dengan penuh motivasi di hadapan seluruh peserta yang hadir.



Hadir Juga dalam kesempatan ini ketua Gapoktan Desa Pulau Pauh pak H Lukman serta PPL Desa Tanjung Benanak pak Jazuri untuk berbagi pengalaman mereka dalam membangun Gapoktan, karena Gapoktan Desa Tanjung Benanak sudah sangat berkembang, dan Belum lama ini dalam Penas di Malang PAk Jazuri mendapat penghargaan atas prestasinya.

Ibu Uki dalam sambutannya memberika motivasi untuk terus belajar dan harus yakin bahwa petani bisa maju, karena itu sudah bisa di buktikan di beberapa tempat dampingan Setara contoh di Kab. Merangin Jambi yang belum lama ini berhasil meraih sertifikat RSPO untuk petani Mandiri dan menjadi yang kedua di Indonesia setelah asosiasi amanah di Riau.




Dalam Musyawarah tersebut terbentuk kepengurusan Gapoktan yang di ketuai oleh Saudara Helmi, sekretaris saudara Endang dan Bendahara Sahrudi. Serta Dewan Pengawas bapak Suhaili dan 2 orang anggota.

Dalam sambutannya Ketua terpilih mengharapkan partisipasi seluruh anggota dalam memajukan Gapoktan, karena tentunya pengurus tidak bisa berbuat banyak tanpa partisipasi seluruh pihak terkait.

Penulis : Jon Tanjung